Sekilas Info
Selamat datang di Website Resmi Desa Sriwidadi, Kecamatan Mantangai, Kabupaten Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah

Artikel & Berita

ARTIKEL WEBSITE

BELAJAR MENULIS ARTIKEL DI WEBSITE DESA

Lampiran File

BELAJAR MENULIS ARTIKEL  DI WEBSITE DESA

 

Menulis artikel/berita desa yang baik dan benar akan mempengaruhi kualitas website resmi pemerintahan desa. Karena sebuah website desa di buat bukan hanya untuk informasi bagi masyarakat desa saja, tetapi juga sebagai informasi umum bagi masyarakat luas dimana saja.

Baca juga artikel: 8 Faktor Yang Mempengaruhi Website Cepat Berkembang, klik disini

Dengan kualitas menulis berita yang baik dan bahasa yang menarik serta seo friendly, akan membuat website desa anda banyak dikunjungi oleh pembaca dari desa lain.. Siapa yang tidak senang kalau desanya jadi popular ? bagaimana kalau ada orang dari daerah yang jauh tetapi mengenal desa anda ? tentu semua akan merasa bangga.

Baca juga artikel; Kerja Sama Desa Dalam Pembangunan Desa, klik disini

Menulis itu pekerjaan yang mudah tetapi bagi sebagian orang pekerjaan menulis terkadang tarasa membosankan Bahkan ada yang tidak paham sama sekali. Inilah kenapa terkadang banyak website desa sudah dibuat, tetapi tidak hidup dan kurang optimal cara pengelolaanya, karena berhubungan dengan penulisan berita.

Selain itu bagi pemerintah desa sendiri, ada juga yang menganggarkan pembuatan website desa hanya karena memenuhi kewajiban berdasarkan undang-undang yanga ada tanpa mempertimbangkan kemampuan sumber daya manusianya ( SDM ) dalam mengelola, perlu persiapan yang matang sehingga website yang sudah di buat dapat terus aktif, berkembang serta update kegiatan jangan sampai domainnya expired, terbengkalai karena tidak ada tenaga yang ahli atau memahami tentang manajemen pengelolaan website di kantor desa nya.

Baca juga artikel; Desa Digital, klik disini

Nah, untuk itu bagi anda operator atau pengelola website desa perlu juga belajar mengelola website desa yang baik dan benar , terutama sekali  dalam hal menulis berita.

Adapun tips tahapan atau langkah yang perlu di perhatikan dalam penulisan sebuah artikel atau berita di Website Desa adalah sebagai berikut :

1. Rajinlah dan perbanyak membaca artikel atau tulisan orang lain 

Dengan rajin membaca akan menambah perbendaharaan kata, juga akan menambah wawasan ilmu pengetahuan, sekaligus sedikit mengenal karakter atau gaya menulis berita yang sudah orang lain terbitkan. Membaca juga dapat menambah referensi sebagai perbandingan atau memperkaya suatu artikel sebab setiap orang memilki keterbatasan, mendset yang berbeda serta sudut pandang yang berbeda pula.

Baca juga artijel: Belajar Menulis Artikel Betita Di Website Desa, klik disini

Gemar membaca juga dapat memperkaya daya imajinasi maupun ide-ide yang dapat timbul dengan sendirinya tanpa kita kehendaki dalam perencanaan penulisan sebuah artikel atau berita desa. Spontanitas dapat  muncul secara berkala, serta merta tergantung dengan situasi dan kondisi atau suatu peristiwa penting yang harus dan wajib di buat artikel untuk transparansi publik.

2. Tanamkan rasa gemar menulis

Jika anda agak kesulitan untuk memulai belajar menulis, cobalah anda mulai dengan cara menulis berita singkat, misalya berita pembangunan desa cukup beberapa photo pembangunan dan satu paragraf pengembangan tulisan dalam papan proyek berupa sumber anggaran, tahun anggaran, pelaksana kegiatan, lokasi pembangunan, atau kegiatan bimtek dengan pola atau cara yang sama.

Bisa dari cerita anda hari ini apa yang anda lihat hari ini apa yang anda pelajari hari ini atau hanya sekedar menuangkan ide singkat anda, baru meningkat ke beberapa paragraph selanjutnya. Nanti lama kelamaan akan terbiasa dan anda akan tahu apa respon atau komentar yang akan dibalas oleh teman anda, hal ini secara tidak langsung akan menjadi semacam penilaian atas tulisan yang sudah anda update di Website Desa.

Baca juga artikel; Indeks Pembangunan Desa, klik disini

3. Belajarlah menulis dengan santai

Saat anda menulis apapun dan dimanapun cobalah untuk rileks, jangan tegangkan pikiran anda, bisa anda buat sambil duduk santai atau sambil ngobrol dengan teman anda tuliskan saja apa yang terlintas di pikiran anda jangan ragu atau takut salah dan juga jangan malu kalau memang nanti ada yang salah, kalau ada yang komentar atau sedikit kritis anda balas saja dengan senyum atau candaan yang penting tulisan atau status anda tidak menjelekan orang lain, mengandung unsur sara dan kebencian, bukan berita Hoak dan masih banyak yang lainya

Baca juga artikel; Cara Sederhana Meningkatkah Performa Website Desa , klik disini

4. Belajar mengenal teknik menulis

Teknik menulis berita sebenarnya lebih kurang sama saja antara penulis  yang satu dengan yang lainya, antara penulis professional dengan yang amatiran, Karena yang kita bahas disini adalah teknik menulis berita bukan essay atau makalah atau jenis tulisa formal lainya, maka aturan baku menulis berita adalah 5 W + 1 H, sudah pernah dengan istilah itu atau belum  ?, mari kita Kenali dasar-dasarnya , 5 W + 1 H itu adalah singkatan dari What, When, Where, Who, Why, dan How dalam bahasa indonesianya adalah  Apa, Siapa, Kapan, Dimana,

Mengapa dan Bagaimana ?.Jadi intinya untuk menulis berita desa yang baik itu anda sudah mengetahui situasi dan kondisi 5 W + 1 H tersebut, sehingga artikel yang kita buat lebih bermakna karena mengandung arti siapa pelaksana kegitanan, kapan waktu pelaksanaanya, dimana letak atau wilayah pembangunanya, mengapa harus di bangun di tempat itu dan bagaimana pembiayaanya.

Baca juga artikel; Desa Mandiri, klik disini

5. Belajar menulis cepat

Kecepatan dalam menulis artikel atau berita akan menghemat waktu dan biaya, biasanya kita sangat membutuhkan suatu referensi dari beberapa artikel yang memiliki tema sama sehingga dapat menghasilkan artikel yang berkualitas. Skil ini juga tidak juga wajib, tetapi akan lebih baik kalau anda bisa, sehingga anda tidak harus berlama-lama di depam laptop hanya untuk menulis berita satu acara yang panjan nya paling 500 sampai 1.000 kata, kalau pun belum bisa menulis di laptop dengan cepat tetap saja anda tulis walaupun menggunakan jari sebelas dan sambil mengeja.

Baca juga artikel; Regulasi Informasi Publik, klik disini

Kesimpulannya adalah tekat dan tanggung jawab kita dalam mengelola dan mengembangkan Website Desa dapat terlaksana dengan cara terus belajar, terus menulis , terus update, analisa respon pengunjung atau pembaca artikel kita di Website Desa. Semoga artikel ini dapat menjadi inspirasi bagi operator maupun pengelola Website Desa, agar tetap jaya di udara.

 

Beri Komentar

Komentar Facebook

layananmandiri

Hubungi Aparatur Desa
Untuk mendapatkan PIN

Statistik Penduduk

Desa Sriwidadi

300 LAKI-LAKI

294 PEREMPUAN

Total

594

Orang/Jiwa

Pendidikan

Wilayah

Agama

Usia/Umur

Pemilih

Perkawinan

Pekerjaan

VIDIO
Menu Kategori
Agenda
Arsip Artikel
Sinergi Program
Komentar
Media Sosial
Statistik Pengunjung
JADWAL IMSAKIYAH 1445 H/ 2024 M

MEDIA SOSIAL
Desa Sriwidadi, Kecamatan Mantangai, Kabupaten Kapuas - Kalimantan Tengah

Hari ini:76
Kemarin:571
Total:151.266
Sistem Operasi:Unknown Platform
IP Address:3.148.236.47
Browser:Mozilla 5.0
Peta Lokasi Kantor
Peta Wilayah Desa

Transparansi APBD Desa

APBDes 2024 Pelaksanaan

PENDAPATAN

Anggaran:Rp 1.456.368.329,00
Realisasi:Rp 1.456.368.329,00
0%

BELANJA

Anggaran:Rp 2.912.736.658,00
Realisasi:Rp 2.912.736.658,00
0%

APBDes 2024 Pendapatan

Lain-Lain Pendapatan Asli Desa

Anggaran:Rp 1.792.529,00
Realisasi:Rp 1.792.529,00
0%

Dana Desa

Anggaran:Rp 712.450.000,00
Realisasi:Rp 712.450.000,00
0%

Bagi Hasil Pajak dan Retribusi

Anggaran:Rp 25.923.800,00
Realisasi:Rp 25.923.800,00
0%

Alokasi Dana Desa

Anggaran:Rp 716.122.000,00
Realisasi:Rp 716.122.000,00
0%

Bunga Bank

Anggaran:Rp 80.000,00
Realisasi:Rp 80.000,00
0%

APBDes 2024 Pembelanjaan

BIDANG PENYELENGGARAN PEMERINTAHAN DESA

Anggaran:Rp 638.452.460,00
Realisasi:Rp 638.452.460,00
0%

BIDANG PELAKSANAAN PEMBANGUNAN DESA

Anggaran:Rp 444.860.000,00
Realisasi:Rp 444.860.000,00
0%

BIDANG PEMBINAAN KEMASYARAKATAN DESA

Anggaran:Rp 69.973.340,00
Realisasi:Rp 69.973.340,00
0%

BIDANG PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA

Anggaran:Rp 184.282.529,00
Realisasi:Rp 184.282.529,00
0%

BIDANG PENANGGULANGAN BENCANA, DARURAT DAN MENDESAK DESA

Anggaran:Rp 118.800.000,00
Realisasi:Rp 118.800.000,00
0%